99TEKNO.COM – Cara Mempercepat Kinerja HP Smartphone dengan basis sistem operasi android memang sudah menjadi favorit kebanyakan pengguna smartphone. Hal ini dikarenakan terdapat berbagai macam aplikasi yang bisa anda gunakan untuk memenuhi segala kebutuhan anda dalam akses mobile dan pastinya gratis diunduh via Playstore. Namun, terkadang ketika terlalu banyak install app pada HP maka akan menjadi beban dan mengakibatkan Handphone lemot dan untuk menyiasatinya, kalian bisa mencoba Cara Mempercepat Kinerja HP.
Cara Mempercepat Kinerja HP tanpa harus memakai aplikasi dan mudah, bisa dilakukan oleh anda semua. Apalagi bagi anda yang suka install aplikasi sosial media, pekerjaan hingga game bisa anda jalankan dengan smartphone android anda. Selain itu, dengan kinerja smartphone android yang maksimal tentu akan semakin memudahkan anda dalam hal akses data maupun aktivitas lainnya menggunakan smartphone anda.
Akan tetapi, seringkali smartphone android menurun kinerjanya. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Seperti misalnya banyaknya aplikasi yang anda install, atau juga bisa dikarenakan kapasitas memori hampir penuh karena teralu banyak data yang disimpan didalamnya.
Cara Mempercepat Kinerja HP
Seringkali untuk mempercepat kinerja smartphone android anda, biasanya menggunakan beberapa aplikasi yang bisa mempercepat kinerja smartphone. Akan tetapi anda tidak perlu kerepotan menginstall aplikasi karena berikut ini adalah beberapa cara ampuh mempercepat kinerja smartphone android tanpa aplikasi yang bisa anda coba gunakan.
Perbarui Update Software atau Sistem Operasi
Sistem operasi yang sudah lama tentu akan memepengaruhi kinerja dari smartphone anda. maka dari itu, meng-update software atau juga aplikasi memang sangat penting untuk dilakukan. Hal ini dikarenakan android merupakan salah satu aplikasi open source yang memang mesti diperbaharui. Biasanya anda akan mendapatkan pemberitahuan mengenai aplikasi mana yang perlu untuk diperbaharui. Maka dari itu, sebaiknya anda langsung memperbaharui aplikasi yang dimaksud, agar nantinya kinerja smartphone anda tidak akan terganggu.
Kenali spesifikasi dari smartphone android anda
Mengenali spesifikasi dari samrtphone android anda tentu bisa menjadi sebuah pegangan atau gambaran anda ketika akan menginstal sebuah aplikasi ataupun game. Anda mesti mengetahui terlebih dahulu seberapa besar kapasitas RAM, memori dan juga tipe processor yang ada dalam smartphone anda. hal ini bisa membantu mengira-ngira aplikasi mana yang bisa kompatibel untuk anda install.
Non Aktifkan aplikasi yang tidak terpakai
Biasanya ada banyak aplikasi yang sebenarnya tidak terlalu diperlukan. Aplikasi ini seringkali memang bawaan dari smartphone anda. menon aktifkan aplikasi yang tidak terpakai tentu akan membuat smartphone anda menjadi lebih cepat kinerjanya. Karena dengan aplikasi yang terlalu banyak, tentu saja hal ini akan memeberatkan kinerja RAM dan tentu saja akan memperlambat kinerja smartphone anda.
Install aplikasi seperlunya
Ini juga penting untuk mengehmat kapasitas RAM anda. jika anda terlalu banyak menginstal aplikasi otomatis kapasitas RAM akan semakin penuh. Hal ini merupakan faktor utama yang membuat kinerja android anda menjadi melambat.sebaiknya jangan install aplikasi yang memiliki fungsi yang hampir sama seperti aplikasi yang telah anda install sebelumnya. Atau anda juga bisa memilih aplikasi yang memiliki kerja atau fungsi ganda.
Gunakan widget seperlunya
Widget memang berfungsi memudahakan anda dalam membuka aplikasi tanpa harus masuk ke sektor menu. Anda hanya perlu menekan aplikasi homescreen, untuk masuk ke aplikasi yang anda inginkan. Memang terlihat praktis, akan tetapi jika layar homescreen terlalu banyak widget, maka hal ini akan membuat kinerja smartphone mengalami perlambatan. Menggunakan widget seperlunya tentu merupakan pilihan tepat untuk smartphone dengan kinerja cepat.
Demikian beberapa Cara Ampuh Mempercepat Kinerja Smartphone Android Tanpa Aplikasi. Jadi anda tidak perlu repot-repot menginstall aplikasi untuk mempercepat kinerja smartphone anda. semoga bermanfaat.